Thursday, January 10, 2013
Pengantar Aneh Dari Penulis - Jadikan Hobi Menulis Anda Untuk Mendapat Uang
Posted by
xxkampus
,
5:04 PM
Internet adalah sesuatu yang luar biasa. Melalui internet, seorang penjaga warnet di India bisa menjadi seorang jutawan yang secara rutin menerima check dari program Google Adsense, sebuah program jaringan periklanan yang menawarkan komisi bagi pemilik blog yang menyediakan space di blognya untuk iklan.Banyak cerita yang bertebaran di Internet tentang kisah sukses seorang blogger yang mendapatkan penghasilan dari program-program pencari uang di internet, dan kabar gembiranya, cerita itu bukan hanya sekedar gosip melainkan kenyataan. Pada blog yang baru saya buat ini, saya akan berbagi pengetahuan bagaimana cara mengelola blog dan mendapatkan uang dari tulisan-tulisan kita. Walaupun saat ini saya masih belum bisa mendapatkan uang tambahan dari kegiatan blogging tapi dengan Blog baru ini saya akan berusaha untuk mewejudkan itu. Amiiinn..!!
Melalui tulisan ini pula saya akan mengajak siapa saja yang ingin membuat blog dan memanfaatkan blognya itu untuk mendapatkan penghasilan tambahan. Sekaligus saya juga membutuhkan bantuan dan saran agar kita sama-sama bisa mewujudkan keinginan kita karena saya-pun juga masih pemula dan perlu banyak belajar. Tapi jangan lupa yang terpenting dari semuanya adalah aktivitas nge-blog itu sendiri, saya coba untuk menguraikan cara mengikuti program pencari uang di internet melalui blog ini.
Namun perlu dicatat, walaupun program-program tersebut benar adanya mampu membuat seseorang mendapatkan uang dalam jumlah yang tidak sedikit, tetapi sekali lagi perlu diingat bahwa semua itu harus diimbangi dengan kerja keras, mulai membuat blog yang enak dilihat oleh mata pengunjung, penataan iklan yang juga membuat pengunjung merasa nyaman, hingga selalu memposting artikel-artikel secara rutin. Tidak cukup sampai di situ saja, seorang blogger juga harus mempromosikan blognya lewat berbagai cara.
Semoga kehadiran blog ini dapat memberikan inspirasi kepada siapa saja untuk mulai nge-blog, mulai berbagi informasi lewat blog, dan tentu saja mendapatkan penghasilan dari blognya itu. Akhir kata, saya mengucapkan banyak terimakasih. Saya juga sangat mengharapkan banyak saran untuk menambah pengetahuan blogging saya. Jika ada saran, silahkan tuliskan di kotak komentar yang sudah ada.
Terimakasih.. Labels: Blogging Tips, Money Online
Author: Balaputra
Balaputra adalah seorang mahasiswa yang melakukan aktivitas blogging hanya untuk menghabiskan waktu luang. Follow @IshaMcSmile